Jumat, 31 Mei 2013

Program Fisika Sederhana di Visual basic


Kalkukalor

Kalkukalor ini dibuat untuk memudahkan pelajar tingkat menengah dalam menggunakan rumus dasar kalor dikhususkan pada zat cair yaitu Q = m.c.ΔT. Dalam penggunaannya program ini didesain menggunakan satuan SI seperti
·         Joule untuk satuan kalor
·         Kilogram (Kg) untuk satuan massa
·         J/Kg ˚K untuk satuan kalor jenis zat
·         Kelvin untuk satuan suhu

Cara penggunaan
1.      Silahkan isi apa yang diketahui dalam soal di box yang sudah disediakan( isi harus sudah dalam bentuk satuan SI)
2.      Pilih apa yang ditanyakan dalam soal
3.      Klik tombol hitung
4.      Hasil akan keluar di box hasil dalam satuan SI





                                       gambar tampilan program
 
program ini bisa anda dapatkan di sini

Cara pembuatan :
            Bagi anda yang ingin mencoba membuat sendiri, program ini dibuat di Visual basic 2008. Cara pembuatannya cukup mudah:
1.      Buka program Visual Basic 2008
2.      Lalu  masukkan komponennya seperti gambar diatas antara lain label, textbox , combo box , button, dan richtextbox

3.      Setelah itu pada public class masukkan syntax berikut
Public Class Form1
    Function hitungq(ByVal m As Integer, ByVal c As Integer, ByVal t As Integer)
        Dim hasil As Decimal
        hasil = m * c * t
        Return hasil
    End Function
    Function hitungm(ByVal q As Integer, ByVal c As Integer, ByVal t As Integer)
        Dim hasil As Decimal
        hasil = q / (c * t)
        Return hasil
    End Function
    Function hitungc(ByVal q As Integer, ByVal m As Integer, ByVal t As Integer)
        Dim hasil As Decimal
        hasil = q / (m * t)
        Return hasil
    End Function
    Function hitungt(ByVal q As Integer, ByVal m As Integer, ByVal c As Integer)
        Dim hasil As Decimal
        hasil = q / (m * c)
        Return hasil
    End Function
4.      Sedangkan pada button hitung klik dua kali lalu masukkan syntax
Private Sub Button4_Click(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles Button4.Click
        If ComboBox1.Text = "kalor" Then
            TextBox5.Text = hitungq(Val(TextBox2.Text), Val(TextBox3.Text), Val(TextBox4.Text))
        ElseIf ComboBox1.Text = "massa" Then
            TextBox5.Text = hitungm(Val(TextBox1.Text), Val(TextBox3.Text), Val(TextBox4.Text))
        ElseIf ComboBox1.Text = "kalor jenis" Then
            TextBox5.Text = hitungc(Val(TextBox1.Text), Val(TextBox2.Text), Val(TextBox4.Text))
        ElseIf ComboBox1.Text = "perubahan suhu" Then
            TextBox5.Text = hitungt(Val(TextBox1.Text), Val(TextBox2.Text), Val(TextBox3.Text))
        Else
            TextBox5.Text = "Anda belum memilih"
        End If
    End Sub
5.      Untuk button hapus masukkan syntax
Private Sub Button1_Click(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles Button1.Click
        TextBox1.Text = ""
        TextBox2.Text = ""
        TextBox3.Text = ""
        TextBox4.Text = ""
        TextBox5.Text = ""

    End Sub
6.      Sedangkan untuk tombol keluar masukkan syntax
Me.Close()
7. Terakhir untuk tulisan bantuan pada pojok kiri atas, anda bisa mencari di toolbox dengan nama menustrip.
Setelah itu anda bisa menggunakannya seperti yang saya contohkan digunakan untuk memunculkan tulisan cara penggunaan yang sebelumnya telah saya hidden.
klik dua kali masukkan syntax dibawah untuk bisa digunakan seperti contoh program.

Private Sub MenuStrip1_ItemClicked(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.Windows.Forms.ToolStripItemClickedEventArgs) Handles MenuStrip1.ItemClicked
        RichTextBox1.Show()
        Label12.Show()

    End Sub
Untuk penamaan label dan komponen lainnya silahkan anda atur sendiri.

Bagi anda yang ingin mencoba membuat sendiri bisa mendownload program vb nya  di sini

Sekian yang bisa saya sampaikan. Semoga bermanfaat.

sumber rujukan :
1. Allah SWT
2. http://esa-1.blogspot.com/2010/06/program-visual-basic-pertamaku.html

2 komentar: